Dalam Rangka Memperingati Hari Bayangkara Ke 78 Tahun dan HKGB Ke 72 Tahun 2024 Polres Rohil Giat Bakti Sosial
ROKAN HILIR, Lipsusmedia.com – Baksos Polres Rohil dalam rangka Memperingati Hari Bhayangkara ke 78 Tahun 2024 dan HKGB ke 72 Tahun 2024 Polres Rohil di Kecamatan Tanah Putih, adakan Operasi Katarak dan Pemeriksaan kesehatan bagi para Lansia secara gratis. Jumat 28 Juni 2024. Pukul 10.00 WIB.
Kegiatan di gelar di Jl. lintas riau sumut Rt Rw Banjar XII Kel. Banjar XII Kecamatan Tanah Putih ( Puskesmas Tanah Putih I Banjar XII ). Ini dihadiri Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi yang diwakili oleh Wakapolres Kompol Ricky Michael Mandey S.IK. M.H.
Hadir lainnya, Kabag SDM Polres Rohil Kompol Amriadi S.H, Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Polres Rohil Ny. Icha Ricky Mandey, Kepala Puskesmas Tanah Putih I Ns. Mingseh Ases Putri S.Kep, Tokoh Masyarakat Siswaja Mulyadi ( Aseng UB ), Kapolsek Tanah Putih AKP Syaiful, Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Tanah Putih Desniwati Syaiful, Kasubag Prog ren Polres Rohil AKP Hendrayardi.
Juga, Kasiwas Polres Rohil AKP Yuliardi S.H, Kasat Binmas Polres Rohil AKP S Damanik, Paur Pers SDM Polres Rohil IPDA Ifananto, PLT Kasikum Polres Rohil IPDA Romi Juliadi dan Ps. Kasidokes Polres Rohil BRIPKA Ns. Ramadhan Aritonang S.Kep.
Kegiatan Bakti Sosial ini, diawali dengan kata Pembukaan atau kata sambutan oleh Wakapolres Rohil, dilanjutkan dengan Sambutan oleh Kepala Puskesmas Tanah Putih I Banjar XII, dan selanjutnya Skreaning Mata Bagi Peserta Undangan operasi Katarak dan Pemeriksaan Kesehatan Bagi Masyarakat terutama Lansia.
Di tempat terpisah, Kapolres Rohil melalui Wakapolres Kompol Ricky Michael Mandey.
“Bhakti Sosial Katarak dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke 78 dan HKGB ke 72 Tahun 2024 di Kecamatan Tanah Putih, Jumlah yang melakukan Skreaning Katarak sebanyak kurang lebih 60 Orang dan kegiatan Pembukaan Skreaning Warga yang akan melakukan operasi Katarak masih berlangsung,” terang Wakapolres.
(Agus Rohil)
Sumber : Polres Rohil