PPBNI Satria Banten Menggelar Acara Perayaan Silaturahmi Akbar & Pelantikan, Pengukuhan DPC Kabupaten Serang Di Lapangan Kawasan Langgeng Sahabat
Serang, lipsusMedia.com – PPBNI Satria Banten Menggelar acara perayaan silaturahmi Akbar sekaligus pelantikan pengurus struktur kepengurusan pimpinan cabang dan anak ranting di beberapa DPAC yang ada di kabupaten serang, acara digelar di lapangan kawasan langgeng sahabat, Kedaung group Desa Parigi, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Provinsi Banten,” Minggu 18 agustus 2024.
Dalam acara tersebut di hadiri anggota keluarga besar PPBNI dari Jawa Barat, DKI Jakarta, DPD Jawa Tengah dan Propinsi Banten sudah tumpah ruah di lokasi acara tersebut menunggu kedatangan Ketua Umum PPBNI Satria Banten “Moch. Oyim Munandar Sugriwa SE,MBA” dan sekertaris pusat dan pengurus lainnya.
Dalam Acara tersebut Kasat Intelkam Polres Serang “AKP Tatang” yang hadir mewakili Kapolres “AKBP Condro Sasongko” turut hadir juga Kapolsek Cikande, Dandim Serang yang mewakili dan juga anggota Koramil Cikande yang mewakili juga turut hadir dalam kegiatan PPBNI Satria Banten.
Dalam sambutan nya Ketua Umum “Moch Oyim Munandar Sugriwa SE,MBA” Menyampaikan, Hal penting kepada jajaran kepengurusan PPBNI satria Banten yang sudah dikukuhkan agar terus menjalin hubungan silahturahmi dengan pemerintah daerah dan juga kepolisian resort polres Serang, sebab sebentar lagi akan menjelang Pilgub dan Pilbup serentak.
Untuk itu keluarga besar PPBNI satria Banten Kabupaten Serang harus mendukung jalannya pesta demokrasi sekaligus menjaga basis atau kampung di mana ada anggota PPBNI atau pun kader dari organisasi yang akan ikut berkompetisi juga mensukseskan yang akan dilaksanakan sesuai jadwal KPU,” pungkasnya.
(Abi Jibril Al-Bantani)