Hari ke 4 Bertugas, Plt Bupati Rohil H. Sulaiman Perintahkan PUTR Perbaiki Jalan Yang Rusak
Bagansiapiapi, lipsusmedia.com – Memasuki hari ke 4 (empat) bertugas sebagai Plt Bupati Rokan Hilir, H. Sulaiman gerak cepat memerintahkan dinas PUTR memelihara atau memperbaiki jalan – jalan rusak di Kabupaten Rokan Hilir,
Didapati jalan- jalan di sekitar kota Bagansiapiapi sebagai Ibukota Rokan Hilir masih banyak yang rusak. Seperti jalan Aman dekat taman kota, kemudian jalan Perniagaan, jalan pahlawan dekat jalan Bawal, jalan Kecamatan dan ruas jalan lainnya yang di anggap urgent untuk diperbaiki.
Tidak cukup sampai disitu, Plt Bupati Rokan Hilir juga memerintahkan PUTR supaya memperbaiki jalan- jalan rusak di Kecamatan Pasir limau Kapas khususnya Panipahan, kemudian jalan rusak di kecamatan Pekaitan, Batu Hampar, Bagan Sinembah, dan Kecamatan lainnya.
“Kita perhatikan Jalan -jalan di Bagansiapiapi khususnya Kecamatan Bangko masih ada ditemui jalan berlobang, oleh sebab itu kita sudah minta ke Kadis PUTR agar menggunakan dana pemeliharaan dalam rangka memperbaiki jalan jalan yang rusak, ini kita lakukan demi kenyamanan masyarakat selaku pengguna jalan. Demikian ungkap Plt Bupati H. Sulaiman di sela -sela kesibukannya. Sabtu (28/9/2024).
Pada hari sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir yang saat ini dipimpin Oleh Plt Bupati Rohil H.Sulaiman di dampingi oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Suwandi S.Sos turun langsung ke Kepenghuluan Labuhan Tangga besar.
Dalam kesempatan ini, Plt H. Sulaiman menurunkan Eksavator (alat berat) guna menormalisasi Kanal tepi jalan lintas kecamatan.
Eksavator (Alat berat) yang diturunkan oleh Pemkab Rohil yang saat ini di pimpin oleh Plt Bupati Rohil H. Sulaiman di Kepenghuluan Labuhan Tangga besar (f : Hendri)
“Jadi saya pergunakan betul masa jabatan Plt Bupati lebih kurang 53 hari ini untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Rokan Hilir, inilah masanya saya berbuat sebaik mungkin, kalau ada keluhan, masyarakat bisa langsung menghubungi nomor Watshap dan telepon saya. tutur Plt Bupati Rokan Hilir H.Sulaiman kepada media ini.
(Agus Rohil)